Laporan Kegiatan Kurban 1442 H/ 2021 M
Idul Adha adalah salah satu hari raya dalam agama Islam yang di dalamnya menyimpan berbagai peristiwa monumental dari peradaban kehidupan di bumi. Peristiwa tersebut selanjutnya diabadikan dalam sebuah ritual ibadah. Dua ibadah yang sangat identik dengan Hari Raya Idul Adha adalah ibadah kurban dan haji. Kedua ibadah ini mengandung nilai keteguhan dan keimanan dan menjadi bukti pengorbanan yang di dasari dengan penuh keikhlasan dan kesabaran.
Ibadah kurban adalah ibadah yang berawal dari sejarah ketika Nabi Ibrahim AS mendapatkan perintah untuk mengorbankan putranya, Ismail, dengan cara disembelih. Berbekal keimanan yang tinggi, Nabi Ibrahim AS pun melaksanakan perintah yang disampaikan Allah melalui sebuah mimpi. Namun, sebelum Nabi Ibrahim AS menyembelih Ismail, malaikat membawa seekor kambing dari surga sebagai ganti untuk disembelih.
Puji syukur kehadirat Allah SWT karena berkat izin dan ridhoNya, Laporan Kegiatan Pemotongan Hewan Kurban Hari Raya Idul Kurban 1442 H UIN Syarif Hidayatullah Jakarta selesai disusun. Laporan ini dibuat sebagai salah satu bentuk pertanggungjawaban panitia kepada pimpinan universitas dan sekaligus sebagai dokumen evaluasi diri agar menjadi dasar bagi upaya perbaikan pelaksanaan kegiatan yang lebih baik lagi di masa mendatang. Laporan ini memuat keseluruhan kegiatan semenjak persiapan, pelaksanaan dan monitoring dan evaluasi kegiatan. Secara garis besar laporan ini terdiri dari pendahuluan, latar belakang pemikiran, tata nilai, tempat, tema, tujuan, penyumbang kurban, penerima kurban, harga hewan kurban, mekanisme pelaksanaan pemotongan hewan kurban dan hasil evaluasi kegiatan serta rekomendasi.
Prosesi pemotongan hewan kurban yang dilaksanakan di tiga lokasi yaitu Kampus 1 Ciputat, Kampus PPG Sawangan, dan Cikuya berjalan lancar sesuai dengan rencana. Namun demikian ada beberapa catatan penting sebagai bahan evaluasi dan perbaikan penyelenggaraan di masa yang akan datang.
Berikut laporan selengkapnya: LAPORAN KEGIATAN PEMOTONGAN HEWAN KURBAN