Persiapan Assesmen Calon JPT Pratama Kemenag
Untuk kesekian kalinya UIN Syarif Hidayatullah Jakarta ditunjuk sebagai lokasi Assesmen Kompetensi Calon Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Kementerian Agama. Kali ini adalah assesmen kompentensi Calon JPT Pratama akan dilaksanakan pada 24 hingga 26 Agustus secara daring bersamaan tersebar di beberapa tempat secara nasional. Panitia lokal UIN Syarif Hidayatullah Jakarta telah mempersiapkan berbagai sarana dan prasarana untuk mendukung dan mensukseskan gelaran Kementerian Agama tersebut.
Pengarahan persiapan kegiatan dilaksanakan di Auditorium Syahida Inn yang berlokasi di Kampus II Jalan Kertamukti Ciputat pada Senin (23/8). "Lagi-lagi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta mendapat kepercayaan dari Kementerian Agama sebagai tempat assesment calon JPT. Kita harus melaksanakan amanah ini dengan sebaik-baiknya" demikian disampaikan Kabag OKP, Dra Hj Azizah MM dalam arahannya. Lebih lanjut Hj Azizah berpesan agar seluruh panitia bekerja dengan sungguh-sungguh karena membawa nama baik UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Usai pengarahan dan pembagian tugas, kemudian para petugas dipimpin oleh Abdul Halim Mahmudi, S.Ag. melihat langsung ruang yang akan digunakan sekaligus melakukan simulasi yakni di ruang Laboratorium Computer Based Test (CBT) Fakultas Kedokteran. Berbagai persiapan terus dimatangkan dan diujicoba untuk meminimalkan permasalahan pada saat pelaksanaan nanti.
Selain persiapan, juga dilakukan rapat koordinasi dengan panitia pusat di Kementerian Agama bersama Panitia Lokal lainnya secara daring.[]
[/et_pb_text][/et_pb_column][/et_pb_row][/et_pb_section]